Tentang kami
Yayasan Peduli Sindroma Down Indonesia merupakan yayasan nirlaba yang mempunyai fokus kerja memberdayakan anak, remaja dan dewasa dengan Sindroma Down atau Disabilitas Intelektual lainnya.
Yapesdi diinisiasi oleh dan untuk Morgan, orang dengan sindroma Down bersama ibunya karena keprihatinan tentang kondisi kurangnya teman sebaya yang setara.
Ibunya yang juga aktivis perempuan kemudian mengajak sahabat-sahabat yang semua adalah aktivis perempuan mendirikan organisasi yang ditujukan untuk membela kepentingan dan hak orang/anak dengan sindroma Down khususnya dan orang/anak dengan disabilitas intelektual pada umumnya.
Organisasi ini kemudian berdiri menjadi badan hukum berbentuk yayasan pada tahun 2017. Tapi karena sebagai orang dengan sindroma Down dianggap tidak punya kapasitas hukum nama Morgan justru tidak bisa ditulis sebagai pendiri organisasi dan karenanya untuk menghormati perannya dalam pendirian organisasi ini maka hari lahir Morgan diambil sebagai hari lahir organisasi yaitu tanggal 23 November.
Adapun pendiri dan pengurus yang tercantum dalam akta yayasan adalah Dewi Sawitri Tjakrawinata.
Visi
Terwujudnya tatanan masyarakat yang mempunyai budaya ramah, adil dan sensitif terhadap anak, remaja, dewasa dan lanjut usia yang hidup dengan Sindroma Down atau Disabilitas Intelektual lainnya
Misi
Pemberdayaan komunitas Penyandang Disabilitas Intelektual terutama pemuda- pemudi atau remaja
Melakukan advokasi terkait hak-hak Penyandang Disabilitas Intelektual
Meningkatkan kapasitas Pemuda/i atau orang dengan Disabilitas Intelektual dan orangtua/ keluarga/ pendamping/ pendukung
Memberikan informasi yang aksesibel bagi kelompok Disabilitas Intelektual khususnya bagi penyandang sindroma Down.
Memastikan kebijakan pemerintah sesuai dengan CRPD dan memastikan tanggung jawab negara terkait penghormatan, perlindungan dan pemenuhan hak-hak Penyandang Disabilitas Intelektual
Aktivitas Kami
Berbagai kegiatan untuk kelompok penyandang Sindroma Down atau disabilitas intelektual lainnya.
Pemberdayaan Komunitas
Membuat kelas peer group, kelas self advocate untuk YwID, melakukan pelatihan HAM & CRPD, memberikan pelatihan GEDSI dan CRPD untuk orang tua, dll.
Advokasi Publik
Melakukan pendokumentasian, penelitian, pendampingan, dan kampanye publik.
Berbagi Informasi
Membuat modul easy-read pengenalan HAM, CRPD, GEDSI, Pendidikan Seks & Seksualitas, Kesehatan Mental, dll sehingga mudah diakses oleh kelompok Disabilitas Intelektual khususnya bagi penyandang sindroma Down.
Memastikan Kebijakan Pemerintah
Terlibat dalam seluruh kegiatan perencanaan peraturan perundang-undangan dan turunannya, menjalin komunikasi dengan berbagai kementrian (KPPPA, KEMENSOS, KEMENKUMHAM, KEMENDIKBUD) dll.
Tim Yapesdi
Satu hati untuk mereka yang hidup dengan Sindroma Down atau disabilitas intelektual lainnya.
Dewi Tjakrawinata Co-Founder, Head of Governing Board
Morgan Maze International Self-Advocate
Marwa Basyarahil Head of Community Development
Sara Immaculata Terra Istinara
Social Media and Website Admin
International Engagement
Yapesdi terlibat aktif bersama komunitas global dalam kegiatan internasional
Ayo berkontribusi!
Bersama kita bisa mewujudkan lingkungan yang lebih menyenangkan bagi teman-teman yang hidup dengan Sindroma Down atau disabilitas intelektual lainnya. Anda bisa memberikan donasi, atau bergabung sebagai relawan.